Sakana Katsu, Ikan goreng HokBen

12.02.00 Febry Meuthia 1 Comments

Kemarin itu, tiba-tiba kepingin banget makan Fish and Chps.
Ikan laut goreng berbalut tepung, yang dimakan dengan kentang goreng dan tartar sauce.

Ngebayangin ikan yang succulant, tepung lembut dan saus creamy asem segar plus cocolan saus sambal pedas, beuh laper yaaah.

Tetapiii, bayang-bayang tentang fish and chips ini terpaksa harus dihilangkan, karena dua cowok kesayangan pinginnya masakan Jepang. Sebagai minoritas, dua lawan satu akhirnya terpaksa saya mengalah. Walaupun dengan sedikit kecewa karena masih kebayang-bayang si ikan.

Tiba-tiba Raafi bilang, "eh, mam, di  HokBen bukannya ikan goreng juga? Yuk kita kesana aja, aku sama bapak bisa makan teriyaki sama yakiniku, mami bisa pesen ikan itu"

Dan seulas senyumpun menggantikan muka cemberut gara-gara ga jadi makan ikan ini. Haaa. Gampang yaaah bikin aku bahagia



Kamipun bergegas memasuki gerai fastfood Jepang yang sudah ada sejak tahun 1985 ini. Restoran ini baru saja melakukan rebranding, ada banyak perubahan disana sini. Termasuk tampilan dalam restorannya yang kelihatan lebih terang, bergaya clean & neat dan lebih simple. 

Ada beberapa perubahan juga dalam pilihan menunya, beberapa hilang, digantikan dengan menu baru. Tapi menu-menu andalan yang bikin kita selalu balik lagi kesini tetap dipertahankan kok. Dan yang paling penting saat itu adalah, ikan goreng yang saya pingin, ada dooong.

Di pntu masuk, kami disambut oleh poster promosi menu ini


Halooo Sakana Katsu!

Ini adalah salah satu dari  dua menu seasonal  #HotNFresh yang ada cuma sampai hingga bulan Desember 2014.  

Sakana Katsu, adalah ikan air tawar yang dibalut dengan tepung khas hokben, dan disajikan sebanyak delapan potong per porsi, disajikan dengan salad khas @HokBen bisa dinikmati dengan harga  Rp 30,000 saja.

Hmmm...

Jadi ini adalah ikan air tawar, memang berbeda dengan fish and chips yang saya bayangkan. Karena fish and chips biasanya adalah ikan laut, kakap atau cod. Saus yang digunakan juga bukan tartar, melainkan mayonaise Jepang. Mari kita coba


Beginilah Sakana Katsu yang sampai ke meja saya. Potongan pertama saya ambil dengan sumpit, sengaja saya coba tanpa memakai saus dan salad, 

Kresh... Tergigit tepung yang renyah, dan gurih. Kunyahan berikutnya  saya mulai merasakan kesegaran daging ikan air tawar yang lembut, lezat tanpa meninggalkan jejak berbau lumpur yang bisa menempel pada daging ikan air tawar jika salah mengolahnya.

Potongan selanjutnya baru saya tambahkan salah khas Hokben yang segar diatas ikan saya, dan rasanya menjadi lebih lezat. Salad segar ini menambah lezat hidangan ikan goreng ini.


Semangkuk nasi Jepang hangat, dan segelas ocha dingin menambah lengkap menu makan siang saya yang luar biasa ini.

Siapa sangka, makan siang yang tadinya tidak terlalu bersemangat ini, berakhir dengan sangat memuaskan. Oishi...

1 komentar:

  1. Udah lama ngak mampir kesini, padahal dulu waktu masih ada disarinah. Dalam seminggu pasti ada 2x makan siang di hokbent :-9

    BalasHapus